Painan, Kupaspost.com- Pembangunan jembatan Sungai Nipah (Painan) telah rampung dan tampak tacelak. Pembangunan yang dikerjakan oleh pekerjaan rekonstruksi jembatan jalan nasional yang berada di bawah naungan Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR ini dapat selesai sesuai dengan kontrak dan waktu pelaksanaan.
Hal itu, dibuktikan saat media ini meng-croschek ke lokasi pembangunan, Rabu (28/10/2021) jembatan penghubung jalan nasional dari Painan menuju Bengkulu tampak mulus dan lebar.
Saat media ini mengkonfirmasi ke Kepala Satuan Kerja PJN Wilayah II Sumbar - BPJN Padang, Elsa Putra Friandi ST.MSc, M.Eng melalui PPK 2.3 M Suaidi ST, MT, mengatakan,
Pekerjaan sesuai dengan planing yang ada, bahkan dapat dikerjakan sesuai tenggat waktu kerja.
" Bahkan, Alhamdulillah sudah PHO pada13 September bulan lalu," terangnya via whatapps.
Kita berharap, dengan selesainya pengerjaan jembatan ini dapat mempermudah bahkan percepatan akses jalan masyarakat dari Kota Padang ke Bengkulu ataupun sebaliknya, Pungkas Suaidi penuh harap.
Bahkan saat ini, sebut Suaidi, dengan mulusnya lintasan jembatan sudah bisa dilewati oleh kendaraan dengan baik dan lancar.
Ia menambahkan, masyarakat setempat mengucapkan terimakasih kepada Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Direktorat Jenderal Bina Marga Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Sumatera Barat, jembatan Sungai Nipah dapat dilalui dengan nyaman dari kendaraan berlalu lintas.
Salah seorang warga Indrapura, Arie mengucapkan terimakasih kepada kementrian PUPR dirjen Binamarga yang begitu serius dalam hal pembangunan. Ia melanjutkan, dulu ketika pulang kekampung jembatannya sangat sempit dan rawan kecelakaan.
" Nah, dengan telah selesainya jembatan ini dengan baik, mulus akan mempermudah dan bisa mempercepat jalan kami dari Padang hendak ke kampung halaman ataupun sebaliknya," ujar Arie. (Hr1)