Limapuluh Kota, Kupaspost.com - Penyegaran berupa Rotasi dan promosi jabatan kembali dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota pada Jum'at siang (27/10/2023) di Aula Kantor Bupati, Sarilamak. Pelantikan dan pengambilan sumpah 34 pejabat administrasi yang terdiri dari 19 pejabat administrator dan 15 pejabat pengawas dipimpin langsung oleh Bupati, Limapuluh Kota Safaruddin Datuak Bandaro Rajo. 


Adapun beberapa pejabat administrator yang dilantik diantaranya Suherman yang mengisi pos Kabag Penganggaran dan Pengawasan Setwan, secara berurutan Muhammad Rifki, Muftil Wahyudi, Kris Susmaji, Elsiwa Fajri dan Arie Kurniawan mengisi posisi Sekretaris DPMPTSP, Diskominfo, Disparpora, Disperdagkop, dan BPBD. Sementara itu, Jeki Mardonal Mardonal, Yudhi Saputra, Gusni Hendrix, dan Faizil Aziz menjabat Camat Harau, Bukit Barisan, Guguak, dan Pangkalan Koto Baru.


Bupati Safaruddin mengatakan, momentum pelantikan dan pengambilan sumpah merupakan salah satu agenda regenerasi untuk pembinaan, pengembangan karier serta penyegaran terhadap pejabat di lingkup Pemkab Limapuluh Kota. "Mutasi merupakan bentuk perputaran kehidupan organisasi dalam rangka pemantapan dan peningkatan kapasitas kelembagaan demi pembenahan dan penyegaran untuk meningkatkan kinerja dalam pelayanan publik," katanya. Bupati meminta kepada para pejabat agar segera beradaptasi dan membangun kondusifitas di lingkungan kerja yang baru, baik dari segi koordinasi, komunikasi dan kerja sama efektif secara berjenjang serta teamwork yang kuat.


Kepada pejabat yang baru dilantik Bupati Safaruddin juga mengingatkan untuk meningkatkan etos kerja dalam mewujudkan visi Kabupaten Limapuluh Kota. "Evaluasi akan terus dilakukan, laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, cermati setiap perubahan serta tuntutan zaman utamanya dalam melayani masyarakat. Perkembangan teknologi yang kian pesat diharapkan sejalan dengan pemanfaatan teknologi dalam menjalankan pemerintahan berbasis elektronik," kata Bupati.


Turut hadir dalam pelantikan, Ketua DPRD Limapuluh Kota Deni Asra, Sekretaris Daerah Widya Putra bersama unsur Forkopimda, Para Asisten, dan sejumlah Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemkab Limapuluh Kota. (Jpp).

 
Top